Email telah dikirim!

Untuk melanjutkan perubahan email silahkan cek email Anda untuk Verifikasi email baru Anda.

Email Baru telah diverifikasi.

Silahkan Login menggunakan Email Baru Anda.

landing page
Informasi Login Demo
ADMIN
Username : sekolahdemopijar@gmail.com
Password : sekolahdemo

GURU
Username : guru1@gmail.com
Password : gurudemo

SISWA
Username : 30170521
Password : siswademo

Terima kasih sudah melakukan permintaan demo,
silahkan klik tombol dibawah ini untuk memulai demo

MULAI SEKARANG

Unggah Berkas

Silahkan unggah berkas syarat dan ketentuan
berlangganan yang sudah ditandatangani disini

Format berkas: .doc, .docx, .pdf

Seret dan lepas berkas disini
Atau

Klik disini untuk memilih berkas
Menu Close

Pentingnya Aplikasi Pengumuman untuk Tingkatkan Efektivitas Penyampaian Informasi

Aplikasi pengumuman

Kebutuhan akan komunikasi yang cepat dan efisien menjadi sangat penting, terutama dalam lingkup pendidikan. Salah satu inovasi yang mulai muncul adalah aplikasi pengumuman. Aplikasi ini dirancang untuk mempermudah pihak sekolah atau guru dalam menyampaikan informasi penting kepada siswa dengan cepat.

Aplikasi pengumuman ini memungkinkan pengiriman informasi seperti jadwal ujian, jadwal kegiatan ekstrakurikuler, perubahan jadwal pelajaran, hingga pengumuman penting lainnya secara langsung ke perangkat siswa. Maka dari itu, tidak ada lagi alasan bagi siswa untuk ketinggalan informasi karena semua pengumuman dapat secara langsung tersampaikan melalui smartphone mereka. 

Meski potensi dan manfaatnya sangat besar, sayangnya aplikasi semacam ini belum banyak beredar, lho. Kebanyakan sekolah masih mengandalkan metode konvensional, seperti papan pengumuman, surat edaran, atau pengumuman lisan di kelas. Metode ini sering kali kurang efektif dan tidak menjamin bahwa informasi akan sampai ke semua siswa secara merata. Sebab, terkadang para siswa memiliki banyak tugas sehingga mereka lupa mengingat suatu informasi yang diumumkan oleh guru sewaktu di kelas.  

Fitur Pengumuman pada Platform Pijar Sekolah 

Pijar Sekolah merupakan sebuah platform pembelajaran digital, dengan berbagai fungsi yang bisa disesuaikan untuk menciptakan proses pembelajaran yang menyenangkan. Ada berbagai keunggulan yang ditawarkan, salah satunya, yaitu manajemen sekolah online yang menawarkan beragam fitur, termasuk fitur pengumuman. Fitur ini memungkinkan guru dan pihak sekolah untuk mendistribusikan informasi penting secara efisien kepada siswa. 

Guru dapat membuat pengumuman spesifik untuk beberapa siswa atau seluruh siswa, serta melampirkan file pendukung. Dengan adanya kolom khusus untuk pengumuman, seluruh pengguna dapat dengan mudah mengakses informasi tersebut tanpa khawatir merasa ketinggalan.

Berikut beberapa keunggulan fitur pengumuman yang ditawarkan Pijar Sekolah:

1.Distribusi Pengumuman yang Spesifik 

Guru dapat membuat pengumuman yang ditujukan secara spesifik kepada beberapa siswa tertentu atau sekaligus kepada seluruh siswa. Hal ini memastikan bahwa informasi yang relevan mencapai target yang tepat tanpa mengganggu siswa yang tidak terkait.

2. Pengumuman dari Sekolah untuk Semua Pengguna

Selain guru, pihak sekolah juga dapat membuat pengumuman yang ditujukan langsung kepada siswa dan guru. Hal ini memungkinkan komunikasi yang lebih terkoordinasi dan menyeluruh dalam lingkungan sekolah.

3. Kemudahan Mengunggah File Pendukung

Informasi yang disampaikan melalui fitur pengumuman dapat disertai dengan file pendukung, seperti dokumen, gambar, atau link penting. Hal tersebut dapat membantu memperjelas informasi yang dibutuhkan oleh siswa.

4. Akses Informasi yang Mudah dan Terpusat

Seluruh pengguna Pijar Sekolah dapat melihat pengumuman pada kolom khusus yang disediakan. Hal ini memastikan bahwa semua informasi penting mudah diakses dan kecil kemungkinan adanya hal yang terlewatkan.

Tata Cara Membuat Pengumuman

Beberapa cara membuat pengumuman yang bisa guru terapkan, yaitu: 

  1. Langkah pertama adalah melakukan login pada portal sekolah, sebagai sekolah. Masukkan username dan password yang sesuai. 
  2. Perhatikan fitur Pengumuman yang terletak di bagian kiri bawah, kemudian klik pengumuman.
  3. Klik tombol “Tambah Pengumuman” di bagian atas.
  4. Selanjutnya, akan muncul kolom pengisian yang terdiri dari (tujuan pengumuman, judul kegiatan, tanggal kegiatan, detail kegiatan, serta lampiran berupa file dalam bentuk pdf).
  5. Isi dan lengkapi kolom yang tersedia kemudian klik simpan.
  6. Pengumuman akan terunggah ke portal sekolah.

Tips Menggunakan Aplikasi Pengumuman dengan Tepat di Sekolah

Sudah tahu cara menggunakannya, lalu bagaimana caranya menerapkannya dengan baik? berikut ini tips menggunakan aplikasi pengumuman dengan tepat di sekolah:

1. Tentukan Info Apa yang Akan Diumumkan

Pengumuman adalah cara mudah dan efektif untuk berkomunikasi dengan siswa. Biasanya muncul di bagian atas aplikasi atau website sekolah, agar siswa selalu update dengan info terbaru. Tapi untuk membuat pengumuman yang tertata dan efektif, pihak sekolah harus merancang infonya terlebih dulu. Jika ada banyak pengumuman yang harus disebar, maka dapat disebar secara bertahap. 

2. Jadwalkan Pengumuman

Pengumuman akan lebih efektif dan efisien jika sekolah memiliki jadwal tertentu untuk mengirimkannya. Misalnya pengumuman mingguan setiap hari Senin. Para siswa akan lebih menantikan pengumuman yang terjadwal seperti ini. Tentu, jika ada informasi penting dan mendesak, pengumuman bisa dikirimkan kapan saja saat diperlukan. 

3. Format Pengumuman Agar Enak Dibaca

Pastikan pengumuman yang dikirim enak dibaca. Gunakan kata-kata yang mudah dipahami oleh siswa. Hindari penggunaan kalimat yang terlalu panjang, karena bisa-bisa siswa malah tidak akan mendapatkan apa isi pengumumannya dengan baik. Untuk pengumuman yang terjadwal seperti pengumuman mingguan, bisa gunakan format yang sama. 

4. Beri Label pada Pengumuman

Sama dengan saat kita mengirim email, akan lebih baik kalau setiap pengumuman diberi label sesuai dengan tipenya. Dengan begitu, siswa akan tahu secara garis besar apa isi pengumuman tersebut. Jenis label sangat beragam, antara lain adalah Jadwal Ujian, Kegiatan Ekstra Kurikuler, Tugas yang Akan Datang, dan masih banyak lagi. 

Keuntungan Menggunakan Fitur Pengumuman 

Beberapa tujuan menggunakan fitur pengumuman, yaitu: 

  • Ketika terjadi perubahan mendadak dalam jadwal pelajaran. Misalnya, jika ada guru yang berhalangan hadir dan perlu dilakukan penggantian jadwal, pihak sekolah dapat segera mengirimkan pengumuman kepada seluruh siswa. Hal itu dapat mengurangi kebingungan dan memastikan semua siswa mendapatkan informasi yang sama pada waktu yang bersamaan.
  • Selain itu, aplikasi pengumuman dapat digunakan untuk mendukung kegiatan sekolah, seperti pengumpulan tugas. Guru dapat mengirimkan pengingat kepada para siswa mengenai tenggat waktu pengumpulan tugas, serta memberikan instruksi tambahan jika ada. Dengan demikian, siswa tidak akan melewatkan deadline pengumpulan tugas.
  • Keuntungan lainnya adalah pengurangan penggunaan kertas. Dengan semua pengumuman yang dilakukan secara digital, sekolah dapat menghemat biaya dan juga mendukung upaya pelestarian lingkungan dengan mengurangi limbah kertas. Langkah ini sejalan dengan upaya menuju sekolah ramah lingkungan yang mulai banyak dilakukan di berbagai sekolahan.

Nah, itulah beberapa keunggulan dan manfaat dari fitur pengumuman yang ditawarkan oleh Pijar Sekolah. Dengan memanfaatkan teknologi digital, sekolah dapat meningkatkan efisiensi komunikasi dan memastikan bahwa informasi penting selalu tersampaikan dengan tepat waktu.

Selain menawarkan fitur pengumuman, Pijar Sekolah juga menyediakan fitur yang dapat mendukung para siswa untuk menerima pelajaran yang efektif, Misalnya, para siswa dapat mengakses berbagai modul pembelajaran yang menarik, konten video edukatif, serta laboratorium maya. Selain para siswa, fitur di Pijar Sekolah juga hadir membantu pihak sekolah ataupun guru untuk pelaksanaan ujian berbasis aplikasi, yaitu dengan memberikan kemudahan dalam membuat soal latihan, penjadwalan ujian, hingga memeriksa hasil ujian. Sangat menarik, bukan? Segera lakukan uji coba berlangganan di Pijar Sekolah secara gratis melalui pranala berikut ini: https://pijarsekolah.id/gratis/.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *